Sudah Siap Masuk Kantor Lagi? Siapkan Hal Ini di Masa New Normal

0
3448
persiapan di masa new normal

Beberapa kota sudah siap mencabut pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dalam waktu dekat. Sebut saja pemerintah provinsi DKI Jakarta yang menetapkan bulan Juni 2020 sebagai masa transisi dan siap mencabut PSBB pada 12 Juni nanti. Begitu pula dengan pemerintah kota Bekasi yang memasuki masa PSBB terakhir hingga 2 Juli. Di masa transisi seperti ini, sejumlah pelonggaran juga dilakukan. Misalnya, saat ini warga Jakarta sudah bisa beribadah di masjid. Begitu pula sejumlah kantor yang sudah memberlakukan kerja di kantor dengan maksimal kepadatan karyawan 50%.

Dengan dicabutnya PSBB, pemerintah berharap roda perekonomian kembali berangsur normal. Namun, mengingat virus corona masih memakan korban dan belum ada obat dan vaksin yang dapat menangkal COVID-19, maka kita tetap harus memastikan diri aman dan menjaga diri selama beraktivitas di luar rumah. Caranya ialah dengan menjalankan protokol kesehatan di masa tatanan normal yang baru, alias new normal. Agar Anda lebih siap masuk kantor sebentar lagi, yuk persiapkan hal ini.

Baca juga: Lakukan 6 Hal Ini Jika Ingin Resign Kerja Saat Pandemi Virus Corona

Persiapan yang perlu dilakukan di masa new normal

1. Siapkan stok masker kain yang bisa dicuci setiap hari

memakai masker new normal

Salah satu protokol kesehatan yang dikeluarkan oleh Badan Pengawas Obat-obatan dan Makanan (BPOM) Kementerian Kesehatan dalam buku “Serba COVID: Cegah COVID-19 Sehat untuk Semua” adalah, orang yang sehat selalu memakai masker kain saat beraktivitas di luar ruangan. Maka, ada baiknya Anda menyiapkan stok masker kain yang cukup dan bisa dicuci setiap hari. BPOM dalam buku panduannya menyebut, sebaiknya menggunakan masker kain maksimal 4 jam. Artinya, kalau Anda beraktivitas di luar rumah lebih dari delapan jam, pastikan Anda membawa minimal 3 masker kain setiap harinya.

2. Selalu ingat untuk rajin mencuci tangan

rajin cuci tangan

Tentu Anda masih ingat, bahwa cara yang paling efektif mencegah virus dan bakteri masuk ke dalam tubuh ialah dengan rajin mencuci tangan dengan benar. BPOM dalam bukunya menganjurkan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama minimal 20 detik. Jadi, protokol ini harus tetap Anda lakukan terutama setelah menyentuh benda-benda, setelah dari toilet, sebelum makan, atau sebelum menyentuh wajah.

3. Sesampai di rumah, segera ganti baju dan mandi

Setelah seharian beraktivitas di luar rumah, pastikan Anda tidak menyentuh apapun setelah sampai di rumah. Melainkan segera ganti baju dan mandi. Ini untuk memastikan tidak ada kotoran, virus, atau bakteri yang terbawa dari luar rumah.

4. Cuci pakaian setiap hari dan jangan pakai kembali pakaian dari luar

Pastikan untuk tidak menggunakan kembali pakaian yang Anda kenakakan dari luar rumah di dalam rumah atau dipakai kembali di lain waktu. Melainkan, segeralah cuci pakaian yang Anda pakai untuk ke kantor atau beraktivitas di luar rumah. Hal ini untuk menghindari transfer virus dan bakteri dari pakaian ke benda-benda atau orang lain di dalam rumah. Cucilah pakaian yang Anda pakai setiap hari untuk membunuh virus dan bakteri yang menempel.

5. Berpenampilan yang simpel

Usahakanlah mengenakan pakaian dan aksesoris sesimpel mungkin. Hindari menggunakan anting menjuntai panjang atau gelang bertumpuk untuk menghindari menempelnya virus pada pakaian dan aksesoris yang Anda kenakan.

Baca juga: Belajar dari “The World of The Married”, Wanita Perlu Mandiri secara Finansial

6. Tentukan prioritas saat beraktivitas di luar rumah

Meski nanti warga diperbolehkan untuk bekerja ke kantor, namun itu bukan berarti kita sudah bebas beraktivitas di luar rumah. Ingat, hingga saat ini COVID-19 belum memiliki obat dan vaksin. Jadi, pastikan Anda hanya melakukan aktivitas yang penting di luar rumah, seperti bekerja ke kantor atau belanja kebutuhan pokok. Sementara, tunda dulu keinginan untuk hal-hal yang tidak prioritas seperti hangout, makan di restoran, ke gym, tempat keramaian, atau mengunjungi kerabat sampai situasi benar-benar aman. Toh, Anda tetap bisa menjalin hubungan dengan teman dan keluarga terkasih dengan memanfaatkan teknologi seperti video call.

7. Jaga imunitas

Yang paling penting, jagalah imunitas tubuh Anda dengan makan makanan bergizi, hindari stres, tidur yang cukup, rutin berolahraga, dan melakukan aktivitas yang Anda sukai. Imunitas yang tinggi akan membuat diri Anda bisa terhindar dari masuknya virus dan bakteri.

8. Tetap lakukan physical distancing

Tetap lakukan physical distancing

Tetap jaga jarak aman dengan orang lain sekitar 1-2 meter. Ini untuk menghindari adanya transfer virus dari orang lain. Ingat, COVID-19 bisa menular bahkan dari orang yang masih terinfeksi dalam masa inkubasi atau tanpa gejala. Hindari bersentuhan dengan orang lain, seperti bersalaman, cipika-cipiki, bergandengan, berangkulan, dan berpelukan.

9. Siapkan alat makan sendiri selama di kantor

Agar aman, siapkan juga alat makan sendiri seperti sendok, garpu, sedotan, piring, gelas, tumbler, spons cuci piring, atau perlengkapan lainnya yang menurut Anda perlu. Selain membuat Anda dan orang-orang kantor lebih nyaman, ini juga demi keamanan Anda sendiri.

10. Siapkan new normal kit di dalam tas

Jangan lupa pula menyiapkan perlengkapan lainnya atau new normal kit seperti hand sanitizer, tisu basah berbahan alkohol, tisu kering, dan sebagainya.

Baca juga: Langkah Hidup Sehat ala Penyiar Prambors Narendra Pawaka

Dengan persiapan menyambut new normal di atas, semoga Anda siap kembali berangkat kerja ke kantor, tetap produktif, tetapi juga tetap aman, sehat, dan terhindar dari virus. Untuk menambah semangat Anda sehari-hari, simak konten-konten seru ala #AvGotYouAtHome di Instagram Avrist Assurance. Salam sehat dan tetap semangat, ya.