Cara Menghemat Uang dengan Promo Diskon dan Cashback

0
1168
cara menghemat uang

Era digital saat ini melahirkan begitu banyak aplikasi-aplikasi yang membantu kemudahan aktivitas hidup sehari-hari. Mulai dari aplikasi belanja, aplikasi transportasi, aplikasi olahraga, aplikasi keuangan hingga aplikasi pembayaran, hingga aplikasi khusus pemberi cashback dan lain sebagainya. Para pengembang aplikasi itu umumnya tidak memungut biaya jasa pemakaian. Bahkan, karena masih menjaring user, pengembang aplikasi tak segan memberikan berbagai macam penawaran promo diskon dan cashback. Nah, bagaimana cara menghemat uang dengan memanfaatkan promo diskon dan cashback?

Anda mungkin termasuk penikmat promo-promo yang ditawarkan oleh aplikasi-aplikasi kekinian tersebut. Menikmati belanja dengan harga diskon memang menyenangkan. Namun, tetaplah berhati-hati agar penawaran promo itu tidak malah menjebak Anda bertindak boros dengan terus-menerus berbelanja konsumtif. Justru dengan kemunculan banyak promo diskon dan cashback, Anda sebenarnya bisa berhemat dengan cara lebih menyenangkan. Yuk, simak di sini bagaimana cara menghemat uang dengan promo diskon dan cashback.

Cara Menghemat Uang dengan Memanfaatkan Promo Diskon

Gunakan untuk pembayaran pos utilitas

Setiap bulan, Anda pasti memiliki pos pengeluaran untuk pembayaran berbagai tagihan rutin bulanan seperti pembayaran tagihan listrik dan internet, tagihan televisi berbayar, atau layanan streaming lagu dan film, tagihan kartu kredit, tagihan telepon pasca bayar, dan berbagai pos utilitas lain. Nah, bila biasanya Anda membayar melalui rekening bank biasa dan tidak mendapatkan benefit apapun, saatnya untuk memanfaatkan aplikasi.

Anda bisa membayar berbagai pos tagihan rutin tersebut melalui aplikasi belanja e-commerce yang memberikan cashback cukup signifikan setiap transaksi. Nilai cashback bisa mencapai ratusan ribu rupiah tergantung nilai transaksi yang Anda lakukan. Bila Anda memanfaatkan cara bayar di aplikasi tersebut secara rutin, lama-lama nilai cashback yang Anda dapatkan bisa cukup besar untuk dibelanjakan, lho. Lumayan, kan, bisa menghemat pos belanja hanya dari pendapatan berupa cashback transaksi pembayaran utilitas?

Baca juga: Menikmati Gaya Hidup Tanpa Merusak Kantong, Begini Caranya

Manfaatkan untuk transaksi utama

Ada berbagai macam jenis aplikasi pembayaran yang membebaskan Anda dari biaya transfer antar bank bila bertransaksi apabila saldo mengendap Anda mencapai limit tertentu. Anda bisa memanfaatkan aplikasi pembayaran tersebut sebagai rekening transaksi utama, tempat Anda membayar semua keperluan.

Biaya transfer antar bank saat ini tercatat mulai Rp4.000 hingga puluhan ribu per transaksi. Bila dalam satu bulan Anda bertransaksi antar bank rata-rata 10 transaksi dengan biaya transfer sekitar Rp6.500 per transaksi. Biaya yang harus Anda bayarkan minimal sebesar Rp65.000 untuk mengongkosi transaksi tersebut.

Bayangkan nilai penghematan yang bisa Anda lakukan bila memindahkan transaksi dari rekening biasa ke aplikasi pembayaran yang bisa membebaskan biaya-biaya tersebut. Jadi, apabila frekuensi transaksi antar bank cukup tinggi, jangan ragu untuk mengalihkan dana ke aplikasi yang bisa memberikan keuntungan berupa bebas biaya transfer.

Optimalkan poin kartu kredit

Bila Anda memiliki kartu kredit, umumnya penerbit kartu kredit memberikan kredit berupa poin di setiap transaksi di nilai tertentu. Misalnya, setiap transaksi Rp1.000 dengan kartu kredit maka Anda mendapatkan 1 poin. Poin-poin tersebut bisa Anda manfaatkan untuk mendukung belanja hemat.

Misalnya, jumlah poin kartu kredit Anda sudah mencapai 20.000 reward point, Anda bisa menggunakannya sebagai diskon transaksi senilai Rp20.000. Lumayan, kan? Selain sebagai diskon transaksi, poin hadiah kartu kredit juga dapat Anda gunakan untuk menutup iuran tahunan kartu. Hanya saja, reward point seperti itu memiliki tanggal kadaluarsa. Pastikan untuk rajin memanfaatkannya sehingga poin hadiah yang Anda miliki tidak sampai hangus sia-sia.

Baca juga: 6 Jebakan Gaya Hidup yang Membahayakan Kantong Para Milenial

Jangan ketinggalan promo musiman dan referal

Ketika musim tertentu, penyedia aplikasi biasanya menggelar kampanye pemasaran yang menarik. Misalnya, saat jelang perayaan Hari Kemerdekaan, ada platformpenyedia aneka jasa mulai jasa massage hingga cuci mobil, memberikan kode promo hingga 50% yang dapat Anda cairkan dalam tiga bulan mendatang. Bila Anda termasuk cukup rutin memakai platform tersebut, promo harga hingga 50% jelas sangat menarik. Jadi, jangan sia-siakan saat ada promo musiman seperti itu. Lebih lagi, pemakaiannya tidak harus saat itu juga sehingga Anda bisa dapat mengatur pemanfaatannya kelak saat memang sudah butuh.

Selain promo musiman, menikmati diskon dengan memasukkan kode referal juga lumayan untuk mendapatkan potongan harga. Penyedia aplikasi biasanya menggandeng para influencer yang memberikan kode referal khusus yang bisa Anda gunakan bertransaksi dengan harga diskon. Kadang kala kode referral juga bisa Anda dapatkan hanya dengan membagi link download pada orang lain. Jadi, saat orang tersebut memakai tautan dari Anda, otomatis Anda mendapatkan cashback senilai tertentu.

Baca juga: Teman Hobi Traveling tapi “BPJS”? Begini Cara Mengingatkannya

Jangan pernah membeli sesuatu di harga penuh

Dengan berbagai macam penawaran promo diskon dan cashback, menjadi hal yang rugi bila Anda membeli sesuatu tanpa benefit apapun. Membeli sesuatu baik itu untuk keperluan penting seperti mengisi bahan bakar minyak (BBM) sampai sekadar belanja kopi kekinian, usahakan untuk mencari diskon yang tersedia. Jangan pernah membeli di harga penuh, itu adalah nasihat yang penting di era ini.

Contoh mudah, ketika Anda berbelanja online di sebuah aplikasi e-commerce, mungkin harga barang tidak ada diskon. Tapi, Anda masih bisa membelinya di e-commerce yang memberikan diskon ongkos kirim, misalnya. Atau, membelinya di aplikasi yang memberikan cashback transaksi. Dengan begitu, setiap transaksi yang Anda lakukan memberikan keuntungan walau relatif kecil daripada tidak sama sekali.

Nah, itulah cara menghemat uang kekinian dengan mengoptimalkan tawaran diskon dan cashback di berbagai tempat. Berhemat jadi semakin asyik, kan? Yuk, dicoba!